Senin, 10 November 2014

Analisis sosiologi film dokumenter “BULLYING” Reviewed by Esemka Date 11/10/2014 09:38:00 AM

Analisis sosiologi film dokumenter “BULLYING”


Nama : Fathurrahman Maulana S
NIM    : 1455428

Analisis film dokumenter “BULLYING”
     Sosiologi adalah ilmu pengetahuan yang berarti mengenai bagaimana tindakan dan juga mempelajari mengenai prilaku sosial masyarakat. Bila kita hubungkan dengan film documenter ini yang membahas tentang fenomena bullying pada masyarakat sekitar khususnya tingkat pelajar, maka kita akan menemukan hubungan antar kelompok dengan individu yaitu si korban dan para pelaku bullying itu sendiri. Pada akhirnya tindakan yang dilakukan oleh para pelaku bullying tersebut mengakibat kan efek kepada korban itu sendiri ,bagaimana korban itu menindak lanjuti tindakan yang dilakukan kepadanya apakah ia akan membalasnya atau mungkin ia hanya bias pasrah dan menerima tindakan yang dilakukan kepada dirinya.
    Didalam film dokumenter yang membahas fenomena bullying ini ,kita dapat menganalisa objek objek social seperti pada objek material , dalam objek material disini kita dapat melihat adanya kehidupan sosial ,gejala gejala proses hubungan atara manusia yang mempengaruhi manusia itu sendiri. Selain itu juga sosiologi lebih ditekankan kepada manusia sebagai mahluk sosial. Dengan demikian objek formal sosiologi adalah hubungan antara pelaku dan korban bullying itu sendriri serta adanya proses yang timbul dari hubungan tersebut seperti adanya sikap saling ingin mendominasi antara pelaku bullying dan mungkin adanya prilaku yang ingin membantu korban itu oleh seseorang yang melihat karena tindakan tersebut. Objek lain juga itu tentang suatu budaya atau kebiasaan bullying yang menjadi seolah olah itu merupakan tindakan yang wajar dan mengakar di lingkungan masyarakat sekitar kita. Dikarenakan tidak adanya tindakan atau sikap yang tegas untuk melawan atau merubah kebiasaan tersebut.





Terimakasih Anda telah membaca tulisan / artikel di atas yang berjudul : Analisis sosiologi film dokumenter “BULLYING” jangan lupa komen dan berbagi :)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar